Sabtu, 09 Januari 2010

tandatanda matigaya

dingin.
pemanas ruangan sudah di setting hingga maksimal, selimut sudah membungkus badan, namun dingin tetap bertiup entah dari celah jendela mana. membulak-balik badan diatas kasur tandanya belum bisa tidur. padahal badan lelah sekali walaupun belum waktunya mengantuk. makin lama, kian menggulung di balik selimut. 
tapi tetap kedinginan. 
dan ga bisa tidur. jadilah saya membayangkan hal-hal menyenangkan.
tiba-tiba kepikiran proposal thesis
no!no!
duh, lalu saya mengganti posisi kepala dan mulai lagi membayangkan hal lain yang menyenangkan;seputar kepulangan maret nanti.
tapi tiba-tiba kepikiran bagaimana kalau seandainya saya ga bisa pulang karena satu dan lain hal. lalu mencoba menerka-nerka apa saja kemungkinan satu dan lain halnya itu.
no!no!
begini mikirnya malah makin jauh dari rasa ingin tidur. dari pada bengong ga berarti lebih baik bangun dan buka komputer. at least, i'm doing something (hopefully). bangun lalu menyalakan lampu kamar. and guess what? tampak ga ingin diajak begadang malam ini, lampu kamar mati.
.
.
.
jadi sayapun mengulet dikasur, mbopong leptop supaya bisa ditongkrongi sambil tiduran.
bukan ide yang baik,mata malah jadi perih.
tiduran lagi deh,
.
.
.
ugh! 

Tidak ada komentar: